×

Tahukah Kamu Berapa Luas Game Minecraft? Seorang Gamer Menemukannya Setelah Tiga Tahun, Ternyata Sebesar Ini

by

Dalam Minecraft, dunia ini tercipta secara bertahap saat kamu menjelajahinya. Semakin kamu berjalan jauh, semakin besar dunia (dan kapasitas aplikasi) ini tercipta dan semakin kompleks pula kode yang muncul: Far Lands adalah tempat dimana kode game mulai collapse.

Kamu harus menempuh jarak 12.550.820 meter (lebih dari 12.500 km) untuk sampai di sana. Kurt memulai petualangan ini dari bulan Maret 2011 dan ia baru berjalan sejauh 700 km.


Berita buruknya, Far Lands telah dihilangkan developer Mojang dalam versi terbaru Minecraft. Hal tersebut memaksa Kurt untuk tetap menggunakan build lawas Minecraft, Beta 1.8.

Berapa Luas Map Minecraft?

Bumi yang berukuran sekitar 197 juta mil persegi, sedangkan ukuran luas map minecraft diperkirakan sekitar 1,6 miliar mil persegi.

Dengan demikian, bisa disebutkan bahwa para gamers dapat menciptakan bumi di minecraft. Namun, ketinggian vertikal dalam game pembangunan minecraft sangatlah terbatas.

Oleh sebab itu, terdapat kelompok gamers yang menggunakan cubic chunk agar bisa mendapatkan ketinggian dan juga kedalaman yang tanpa batas, serta mod Teraa 1-to-1 untuk memindai permukaan planet minecraft.

Demikianlah informasi yang bisa kami sampaikan mengenai luasnya dunia Minecraft yang ternyata tak terbatas sehingga kamu bisa bebas menjelajahinya. Semoga bermanfaat dan selamat bermain!