Sudah Siap Mekar? Inilah 2 Provinsi Jawa Barat yang Terkena Usulan dan Wacana Provinsi Baru, Daerahmu Termasuk?
--
OTONITY.com - Provinsi Jawa Barat bakal dimekarkan. Seperti diketahui, Provinsi Jawa Barat merupakan salah satu provinsi terbesar, dengan penduduk terpadat di Pulau Jawa. Secara spesifik, Provinsi Jawa Barat terdiri dari 18 kabupaten dan 9 kota. Luas wilayahnya adalah mencapai 35.377,76 kilometer persegi.
Jumlah penduduknya, Provinsi Jawa Barat di tahun 2021 ada hampir 50 juta penduduk. Ibukota dan pusat pemerintahan Provinsi Jawa Barat berada di Kota Bandung.
Melihat luas wilayah dan kepadatan penduduk, wajar Jawa Barat yang sekarang memiliki 18 kabupaten dan 9 kota untuk dimekarkan.Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil sendiri menyebutkan Jawa Barat idealnya terdiri atas 40 kabupaten dan kota. Tujuannya untuk memberikan pelayanan yang optimal kepada masyarakat.
Saat ini jumlah penduduk Provinsi Jawa Barat terdapat di Indonesia mencapai 50 juta jiwa.Beberapa wilayah yang jumlah penduduknya terpadat yakni Bandung, Bogor dan Depok. Untuk itu wacana pembentukan daerah otonomi baru terus digaungkan komponen masyarakat Jawa Barat.
Tidak dapat dipungkiri bahwa manfaat pemekaran daerah untuk peningkatan kemandirian daerah. Daerah hasil pemekaran diharapkan dapat menjalankan roda perekonomian, kegiatan administrasi, penyelenggaraan pelayanan publik dan pembangunan infrastruktur.