Tuesday 17th of September 2024
×

Sudah Berbenah? Yamaha Gunakan Mesin Baru Mesin Baru M1 2024 Gabungan Italia dan Jepang

Sudah Berbenah? Yamaha Gunakan Mesin Baru Mesin Baru M1 2024 Gabungan Italia dan Jepang

--

 

Meregalli bukanlah orang yang asing dengan kritik yang dilontarkan oleh pembalap-pembapap Yamaha terkait karakter mesin tahun ini.

Meskipun M1 2023 pada dasarnya lebih bertenaga dan memiliki kecepatan maksimum yang lebih tinggi, perubahan yang diperkenalkan oleh para insinyurnya juga memengaruhi respons motor tersebut. Ini adalah hal yang juga ditegaskan oleh Cal Crutchlow dalam tes perdananya dengan M1.


“Sejak Cal bergabung dengan kami, dia selalu mengeluh tentang agresivitas mesinnya, dan kemudian Fabio juga mulai mengeluhkan hal yang sama. Komentar tersebut telah memandu pengembangan kami,” jelas Meregalli.

Baca juga: Waduh! 9 Pembalap MotoGP Dapat Peringatan Pelanggaran Tekanan Ban, Siap-siap Turun Posisi

Baca juga: Jadwal Pertandingan Tinju El Rumi dan Jefri Nichol di Superstar Knockout, Langsung Disponsori RANS Entertaiment

Baca juga: Universitas Bina Darma (UBD) Gelar Kejuaraan Pencak Silat PSHT, Total 738 Peserta Saingan Rebut Piala Rektor

Mesin baru ini sedang dikembangkan oleh tim teknisi yang merupakan kolaborasi antara insinyur Italia dan Jepang. Di Eropa, Luca Marmorini, seorang insinyur berpengalaman dari dunia Formula 1, bekerja lebih erat dengan divisi mesin Yamaha di Iwata. Dari kerja sama ini, diharapkan lahir mesin baru untuk tahun 2024.

 “Interaksi antara orang-orang Italia dengan dipimpin Luca Marmorini dan departemen pengembangan mesin Yamaha Jepang menjadi lebih baik dan lebih baik lagi. Mesin ini akan menjadi yang pertama lahir dari kolaborasi antara Italia dan Jepang.”

Sumber:

UPDATE TERBARU