Tuesday 17th of September 2024
×

Asal Usul Batu Menangis di Kalimantan Barat, 11 12 Ceritanya Mirip Malin Kundang Tapi Versi Wanita!

Asal Usul Batu Menangis di Kalimantan Barat, 11 12 Ceritanya Mirip Malin Kundang Tapi Versi Wanita!

--

“Tidak! Kau terlalu menyakitkan hatiku, bagaimanapun keadaan Emak seharusnya kau mau mengakuiku sebagai ibumu.” Mak Dasah kembali menasehati Jelita. “Nanti Mak, kalau sudah beli baju baru.” Jelita masih bersikukuh dengan kemauannya. Sang ibu tak bisa menahan diri lagi.

Sudah bertahun-tahun ia diam atas perbuatan durhaka anaknya kepadanya. Sudah lama ia menasehati Jelita namun tetap saja anak manja itu berlaku kasar kepadanya. Ia tak mau berdebat lagi dengan anaknya lalu ia berdo’a kepada Tuhan.


“Ya, Tuhan, hamba tak kuat menahan hinaan ini. Anak kandung hamba begitu teganya memperlakukan diri hamba sedemikian rupa. Ya, Tuhan hukumlah anak durhaka ini! Hukumlah dia!” ujar Mak Dasah.

Baca juga: Siapa Sangka, Inilah 10 Kota Termaju di Indonesia! Nomor 6 Bikin Gak Percaya

Baca juga: Sejarah dan Asal Usul Baturaden, Munculnya Kisah Legenda Asmara Suta Pejaga Kuda Raja yang Mirip Romeo - Juliet

Baca juga: Begini Asal-usul Kabupaten Cianjur Jawa Barat yang Berasal Dari Cerita Kebaikan Anak Seorang Tuan yang Tanah Kikir

Doa Mak Dasah terkabulkan. Atas kuasa Tuhan Yang Maha Esa, perlahan-lahan tubuh gadis durhaka itu berubah menjadi batu. Perubahan ku dimulai dari kaki. Ketika perubahan itu telah mencapai setengah badan, anak gadis itu menangis rnemohon ampun kepada ibunya.

“lbu… Ibu… Ampunilah saya, ampunilah kedurhakaan anakmu selama ini. Ibu… ibu… ampunilah anakmu,” ratap Jelita.

Anak gadis yang berperilaku durhaka itu terus meratap dan menangis memohon ampun kepada ibunya. Akan tetapi, semuanya sudah terlambat.

Seluruh tubuh gadis itu akhirnya berubah menjadi batu. Sekalipun telah menjadi batu, namun orang dapat melihat bahwa kedua matanya masih menitikkan air mata, seperti sedang menangis. Oleh karena itu batu yang berasal dari gadis yang mendapat kutukan ibunya itu disebut Batu Menangis.

Demikianlah cerita asal-usul Batu Menangis yang berbentuk legenda ini terjadi. Masyarakat di provinsi Kalimantan Barat mempercayai bahwa kisah itu benar-benar pernah terjadi.

Sumber:

UPDATE TERBARU