Sinopsis Film Budi Pekerti, Hidup Guru BK yang Penuh Pelajaran Berharga Menghadapi Gen Z
--
Otonity.com - Baru baru ini sedang viral film indonesia yang raih banyak penghargaan dan memiliki cerita yang penuh makna. Berikut ini adalah sinopsis film budi pekerti yang tidak boleh kamu lewatkan. Simak ulasan lengkapnya di bawah ini yuk!
Menonton film adalah salah satu pilihan hiburan yang sering dipilih saat merasa lelah atau jenuh dengan rutinitas sehari-hari. Terutama sekarang ini, terdapat banyak platform digital, baik yang gratis maupun berbayar, yang menawarkan beragam genre film dan dapat diakses melalui ponsel di mana saja. Termasuk menonton film indonesia budi pekerti yang akan diulas berikut ini.
Berdasarkan data dari IMDB, nama Wregas Bhanuteja tercatat sebagai sutradara dan penulis skenario untuk film sinema internasional ini berjudul Andragogy. Film Budi Pekerti diproduksi oleh Rekata Studio, Kaninga Pictures, dan Kompas Gramedia.
Dibintangi oleh sejumlah aktor dan aktris senior Indonesia, seperti Sha Ine Febriyanti, Dwi Sasono, Angga Yunanda, dan Prilly Latuconsina, film ini mengambil sebagian besar lokasi pengambilan gambarnya di Daerah Istimewa Yogyakarta. Budi Pekerti adalah hasil karya sutradara yang sudah terkenal lewat film-film sebelumnya seperti Penyalin Cahaya, Lemantun, dan Prenjak. Film ini mendapatkan perhatian besar dari masyarakat setelah kesuksesan film-film sebelumnya.
Sebelum rilis di bioskop di Indonesia, film ini telah diputar di Toronto International Film Festival (TIFF) 2023 pada 9 September lalu. Selain itu, film ini juga berkompetisi di ajang SXSW Sydney 2023 Screen Festival yang berlangsung pada tanggal 15-22 Oktober 2023 di Sydney, Australia. Budi Pekerti juga akan menjadi film pembuka pada acara Jakarta Film Week (JFW) 2023 yang akan diadakan pada tanggal 25-29 Oktober 2023.
Dalam film ini, Sha Ine Febriyanti memerankan karakter bernama Prani, seorang guru BK yang viral di media sosial. Prani memiliki suami bernama Pak Didit yang diperankan oleh Dwi Sasono. Prilly Latuconsina berperan sebagai Tita dan Angga Yunanda berperan sebagai Muklas. Setelah tayang perdana, film Budi Pekerti mendapatkan banyak respon positif.
Budi Pekerti memiliki genre drama dan menceritakan kisah seorang guru yang secara tiba-tiba menjadi viral di media sosial. Namun, reaksi negatif dari warganet terhadap video tersebut ternyata mengancam karier dan kehidupan keluarganya. Simak sinopsis lengkapnya berikut ini.